welcome

Marquee Text Generator - http://www.marqueetextlive.com

Senin, 20 Agustus 2012

Tahukah Anda 10 Kota Terpadat di Indonesia?

Kota terpadat di Indonesia adalah Kota Jakarta dengan penduduk sejumlah 9.607.787 jiwa (sensus tahun 2010). Sebagai Ibukota Negara dan pusat bisnis di Indonesia, sangat wajar jika Jakarta memiliki jumlah penduduk yang sangat banyak dan menjadi kota terpadat di Indonesia. Setiap tahun jumlah penduduk Jakarta terus bertambah, banyak penduduk Indonesia yang menjadikan Jakarta sebagai tujuan utama mencari pekerjaan.
                           3050c0039d861eb751bc7ba4f3ee0f4b Tahukah Anda 10 Kota Terpadat di Indonesia?
Secara pasti tidak dapat diketahui jumlah penduduk di setiap kota di Indonesia, hal ini karena setiap tahunnya banyak pendatang berdatangan di kota-kota besar di Indonesia, dan banyak di antara mereka tidak terdata. Data terbaru yang menjadi rujukan adalah hasil sensus penduduk 2010 yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS).
Berikut adalah daftar 10 kota terpadat di Indonesia berdasarkan hasil sensus tahun 2010:
1. Jakarta (DKI Jakarta), jumlah penduduk 9.607.787 jiwa;
2. Surabaya (Jawa Timur), jumlah penduduk 2.765.487 jiwa;
3. Bandung (Jawa barat), jumlah penduduk 2.394.873 jiwa;
4. Bekasi (Jawa Barat), jumlah penduduk 2.334.871 jiwa;
5. Medan (Sumatera Utara), jumlah penduduk 2.097.610 jiwa;
6. Tangerang (Banten), jumlah penduduk 1.798.601 jiwa;
7. Depok (Jawa Barat), jumlah penduduk 1.738.570 jiwa;
8. Semarang (Jawa Tengah), jumlah penduduk 1.555.984 jiwa;
9. Palembang (Sumatera Selatan), jumlah penduduk 1.455.284 jiwa;
10. Makassar (Sulawesi Selatan), jumlah penduduk 1.338.663 jiwa.

Sumber: Wikipedia Bahasa Indonesia
Gambar: wartakotalive.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar